Berhijab tidak akan membuat kita terlihat jelek atau membuat kita tidak nyaman. Berikut adalah tips nyaman memakai hijab :
- Pakailah baju rumahan sebelum memakai baju luaran seperti gamis jika hendak keluar rumah. Hal ini untuk menghindari pakaian yang nyeplak karena bahannya yang tipis atau membentuk bagian tubuh.
- Berhati-hati dengan panjang baju yang dipakai saat naik kendaraan roda dua. Pakaian yang terlalu panjang atau memiliki potongan umbrella cukup berbahaya karena bisa tersangkut di bagian jeruji sepeda motor. Kecuali kamu naik motor matic yang lebih aman untuk dipakai wanita muslimah berhijab
- Hindari tabaruj. Pemilihan warna yang terlalu mencolok, memakai aksesoris berlebihan, atau berdandan terlalu menor dapat membuat penampilanmu heboh sendiri. Sederhanakan pakaian hijabmu, karena Allah tidak menyukai sesuatu yang berlebihan.
Nah, itulah beberapa tips aman dan nyaman memakai hijab yang perlu kamu ketahui. Berhijab itu mudah, jadi jangan ragu lagi untuk mulai berhijab. Semoga Allah memudahkan kita dalam proses berhijab.
0 Response to "Tips Agar Nyaman Memakai Hijab dan Tidak Melanggar Ajaran Islam"
Posting Komentar